!
Waduh! Masashi Kishimoto "Setuju" Kalau Naruto akan Dibuat Tewas dalam Kisah Boruto- Sidharta F. Rasidi
- 06 June 2017
Pengarang kisah Naruto mengatakan kalau dia "setuju" jika ada karakter Naruto lama yang nantinya tewas di Boruto!
Belakangan ini beredar desas-desus kalau nantinya pada anime Boruto, Naruto sang Hokage Ke-7 akan mati di tangan anak muda misterius bernama Kawaki.
Tidak mengherankan memang, mengingat baik serial anime maupun manga Boruto: Naruto The Next Generation dibuka dengan Boruto dewasa berhadapan dengan Kawaki -- yang mana mengatakan kalau dia akan mengirim Boruto untuk "bertemu dengan Hokage Ke-7".
Perkataan Kawaki tersebut lah yang kemudian ditangkap oleh para fans kalau Naruto telah tewas. Dan ternyata, Masashi Kishimoto sang pengarang Naruto sendiri meng"oke"kan kejadian tersebut!
Pada wawancaranya dengan majalah Shonen Jump, Kishimoto mengatakan oke-oke saja kalau masa depan cerita Boruto tidak terikat dengan Naruto,
"Periode waktunya berbeda dan karena berbagai elemen orisinal digabung dengan latar [baru]... Saya rasa saya ingin [Boruto] dikerjakan dengan bebas. Karena ini [merupakan bagian dari serial] Naruto, saya juga menyetujui jika karakter yang sebelumnya selalu tampil tewas [di Boruto],” bilang mangaka kelahiran 8 November 1974 tersebut.
Kishimoto pun melanjutkan alasannya mengapa dengan mengubah penampilan, status, atau bahkan kondisi suatu karakter, Boruto bisa menjadi lebih menarik dari Naruto.
"Membuat karakter bertambah berat badan atau berusaha menguranginya dapat menjadi hal baru untuk dimainkan dalam Boruto,"
"Namun, akan menjadi masalah jika suatu karakter tertembak peluru nyasar atau tewas karena ledakan," tutupnya sambil tertawa.
Intinya, Masashi Kishimoto mengatakan kalau sebaiknya para pengarang cerita baru, yaitu Mikio Ikemoto dan Ukyo Kodachi, dapat melanjutkan cerita dengan bebas tanpa harus merasa terbebani dan terikat dengan kisah Naruto sebelumnya.
Apakah itu berarti Naruto pasti akan mati? Belum tentu! Bisa jadi justru karakter lain yang nggak kalah penting seperti Kakashi, Konohamaru, Gaara, atau bahkan Sasuke yang ternyata tewas di masa depan kisah Boruto.
Tentunya untuk bisa mengetahui kepastian hal ini, kita masih harus menunggu sampai Boruto beranjak dewasa dan berhadapan lagi dengan Kawaki secara penuh.
Nah kalau menurutmu sendiri, apa sebaiknya memang Naruto mati untuk membuka jalan baru bagi Boruto? Atau lebih baik karakter lain saja yang berkorban? Sampaikan opinimu di kolom komentar, ya!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar